Sabtu, 24 April 2010 | By: Indra

INDONESIAKU BUKAN INDONESIA-INDONESIAAN



Negara Indonesia adalah negara hukum yang mengangkat tinggi hukum di bawah agama. Seluruh negara mengakui bahwa Indonesia adalah negara hukum. 65 tahun negara ini kita bangun bersama dengan tekad yang kuat. Dan 65 tahun kita juga mendapatkan masalah-masalah yang begitu menantang dan seakan ingin merobohkan negara ini. Tahun 17 Agustus 1945 kita dilanda peperangan untuk mencapai kemerdekan yang abadi. Tahun 2010 Saat ini Indonesia mengalami banyak masalah yang diantara lainnya adalah masalah tentang korupsi.

Saatnya kita sadar bahwa kita tidak hanya mikirkan diri sendiri masih banyak warga miskin yang tidak bisa sekolah dan warga meninggal dengan sia-sia karena tidak bisa berobat. Berpikirlah untuk negeri ini, negeri ini perlu kembali sejahtera. Hampir setiap tahunnya kita terbayang akan BBM yang semakin tinggi, biaya sekolah yang semakin mahal, dan harga bahan pangan yang semakin naik sampai warga miskin di negara Indonesia tidak mampu membeli itu semua.



Lihatlah orang ini dia mengemis dan kondisinya tidak memungkinkan untuk bekerja. Yah, mo gimana lagi bahan pangan sangat mahal baginya untuk memenuhi kebutuhannya. ni lah orang yang menjadi korban akibat uang yang kita gunakan tidak sesuai dengan tujuannya. Bayangkan negara kita telah dicap sebagai negara yang terkorup no.1 di asia. Dimana sebenarnya jati diri negeri ini, Apakah kita tidak malu kita telah dicap oleh negara lain adalah negara terkorup? kapan keadilan di negara ini sesuai dengan harapan kita inginkan. Ayo kembalikan negara ini sejahtera, adil dan makmur sesuai dengan PEMBUKAAN UUD.



Saran saya, semoga generasi berikutnya bisa membawa indonesia yang lebih terang. Semoga keadilan bisa kembali di tegakkan di negara ini. INI NEGERI KITA MARI KITA BUAT MENJADI LEBIH BAIK. TUNJUKKAN KEPADA NEGARA LAIN BAHWA KITA BISA.

Coba anda lihat semangat zaman sekarang dengan zaman 1945 itu sangat berbeda. Tahun 1945 kita berjuang melawan penjajah demi kata MERDEKA. Sedangkan tahun sekarang kita juga berjuang melawan korupsi, kemiskinan dll, kita berjuang demi kata KEMERDEKAAN ABADI. Lihat saja Bung Tomo bersemangat memebangkitkan semangat negeri ini. Tidak ada kata menyerah sampai negara ini merdeka. Beliau rela mati demi mendapatkan kata MERDEKA. Seharusnya kita sadar mereka sudah berjuang sampai titik darah penghabiskan. Sedangkan kita di tahun ini bersantai-santai padahal tahun ini Indonesia dilanda banyak masalah seperti korupsi, kemiskinan. Apakah kalian tidak ingin berjuang melawan itu semua? Perjuangan kita lebih ringan dari pada tahun 1945. Kita tidak akan mati melawan itu semua. Ayo, ini NEGARA KITA BUATLAH MENJADI KEMERDEKAAN ABADI & SINGKIRKAN ORANG YANG INGIN MERUSAK NEGARA INI.



nilah lagu nasional paling saya suakai yaitu coklat-bendera... Biarkan saja ku tak sehebat matahari tapi ku kan mencoba untuk menghanagatkanmu... demi kehormatan bangsa Indonesia.. demi tumpah darah semua pahlawan-pahlawan ku... ku kan mengharumkanmu INDONESIA...

2 komentar:

oktady mengatakan...

artikel yang bermakna .. izin penggunaan gambar kartunis nya sebagai profile FB .. buat group FB nya saja mas .. dengan nama "Indonesiaku Bukan Indonesia-Indonesiaan" , Mungkin bisa jadi wadah pemuda Indonesia untuk menggungkapkan aspirasinya untuk kebaikan bangsa ..

Salam

Dimas Mahendra mengatakan...

Good Blog